Logo Spektakel

Festival Gandrung Sewu 2023

Festival Gandrung Sewu 2023
© Republika

14 September 2023 - 16 September 2023
10:00 - 18:00

Pantai Marina Boom
-
Lihat Peta

Gratis/Free

Pemerintah Kabupaten Banyuwangi

Festival Gandrung Sewu adalah salah satu festival kebudayaan tahunan di Banyuwangi yang sudah berlangsung sejak 2012. Bermula dari inisiatif Paguyuban Pelatih Seniman dan Tari Banyuwangi.

Ide festival ini sebetulnya bermula sejak 2006, tapi belum dapat terlaksana karena jumlah penari dan kostum yang terbatas. Barulah enam tahun kemudian, edisi perdana festival in digelar. Misinya ialah untuk memberikan ruang dan sorotan yang layak terhadap bentuk-bentuk seni dan budaya Banyuwangi. 

Tari Gandrung sendiri merupakan tarian tradisional khas Banyuwangi yang ditarikan berpasang-pasangan antara Gandrung (penari feminin) dan Paju atau Pemaju (maskulin). Mulanya Tari Gandrung dipentaskan oleh laki-laki yang berdandan seperti perempuan. Namun kemudian, Tari Gandrung dipentaskan oleh penari perempuan yang berperan sebagai Gandrung dan laki-laki yang berperan sebagai Paju. 

Secara tradisional, tarian ini biasa dipentaskan di pesta-pesta rakyat, seperti pernikahan atau panen raya. Kesenian dari Budaya Osing ini menampilkan ciri yang khas. Salah satunya paduan musik Jawa dan Bali yang mengiringi tarian ini. 

Dalam perjalanannya, Festival Gandrung Sewu lantas menjadi ikon pariwisata bagi Kota Banyuwangi dan mendapatkan dukungan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. 

Disclaimer

Perubahan tanggal, pembatalan acara dapat terjadi dan bukan tanggung jawab dari Spektakel.id

Mari bergabung bersama kami berkontribusi memajukan seni budaya Indonesia. Kirimkan data kegiatan di sekitarmu ke kontak@spektakel.id

Kirim Info Kegiatan